Tsaqafah

Kajian Tsaqafah Islam Lainnya, Baik Aqidah Maupun Syariah

  • Tsaqafah

    ☘️ Faidah Bahasa Arab ☘️

    Ketika Anda mengatakan: لَا تَأْكُلْ سَمَكًا وَتَشْرَبَ اللبَنَ (Janganlah kamu makan ikan dan minum susu), pada kata kerja (تَشْرَب), i’rabnya bisa tiga kedudukan: 🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹 Pertama, bisa nashb (النصب), dengan deskripsi sebagai berikut: (لَا تَأْكُلْ سَمَكًا وَتَشْرَبَ اللبَنَ) Dasarnya adalah bahwasannya waw (الواو) tersebut waw lil ma’iyyah (الوَاوَ لِلْمَعِيَّةِ). Dimana i’rab (تَشْرَبَ) adalah: فِعْلٌ مُضَارِعٌ مَنْصُوبٌ بِأَنِ المضْمَرَةِ بَعْدَ: وَاوِ المعَيَّةِ، وَعَلَامَةُ نَصْبِهِ الفَتْحَةُ. Adapun maknanya adalah larangan dari semua antara makan ikan (السمك) dan minum susu (اللبن), yakni jangan makan ikan bersamaan dengan minum susu pada waktu yang sama. 🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹🌹 Kedua, bisa jazm (الجزم), dengan deksripsi sebagai berikut: (لَا تَأْكُلْ سَمَكًا وَتَشْرَبِ اللبَنَ) Dasarnya adalah bahwasannya waw (الواو) disana untuk…

  • Tsaqafah

    PENTINGNYA “KHALWAT” BAGI PENGEMBAN DAKWAH

    Berikut adalah beberapa kutipan dari Kitab Fiqh al-Sirah al-Nabawiyyah karya Syaikh Dr. Muhammad Sa’id Ramadhan al-Buthi rahimahullah, Bab Ikhtila’ Rasulullah di Gua Hira, hlm. 75-77, cetakan Dar al-Fikr tahun 2019: Menumbuhkan Semangat Dakwah dan Berkorban وشيء آخر له بالغ الأهمية في حياة المسلمين عامة وأرباب الدعوة خاصة: هو تربية محبة الله عزّ وجلّ في القلب. فهو منبع التضحية والجهاد وأساس كل دعوة متأججة صحيحة. “Hal lain yang juga sangat penting dalam kehidupan kaum muslimin pada umumnya dan para tokoh/pengemban dakwah pada khususnya ialah pembinaan mahabbatullah di dalam hati. la merupakan “mata air” yang memunculkan jiwa pengorbanan dan semangat jihad, di samping merupakan asas setiap dakwah yang bergelora dengan benar.” Berkhalwat…

  • Tsaqafah

    Ujungnya Kepemimpinan

    Penulis kitab al-Nizham al-Iqtishadi fi al-Islam mengatakan bahwa masalah paling berat yang telah memalingkan kaum muslimin, serta penyakit paling parah yang mereka derita dalam kehidupan mereka ini adalah masalah pemikiran yang menyangkut persoalan pemerintahan dan ekonomi. Karena pemikiran-pemikiran inilah yang paling banyak diterima dan disambut dengan penuh kebanggaan oleh kaum muslimin. Tampak bagi kita bahwa dalam muqaddimah kitab tersebut, penulis memiliki dua pandangan: (1) Pandangan pertama, beliau mampu melihat masa lalu di mana umat Islam hidup untuk mengambil pelajaran darinya. (2) Pandangan kedua, beliau menantikan masa depan yang jauh di mana umat Islam akan hidup, seolah-olah dia melihat realitasnya! Dari narasi itu, sesungguhnya memberi isyarat bahwa membangun tatanan ekonomi dalam…

  • Tsaqafah

    Kaidah Umum Terkait Data Digital

    Pendahuluan Pertama, berikut sepuluh fakta dari Google tentang populasi digital di Indonesia dan dunia (melansir dari web kominfo[dot]go.id). 1. Pada 2017, untuk pertama kalinya, lebih dari 50% populasi online di 63 negara di dunia yang ikut dalam survei, menggunakan ponsel untuk mengakses internet. 2. Negara dengan pengguna internet melalui ponsel terbanyak adalah Arab Saudi sebesar 98% dan yang paling rendah di Ukraina sebesar 51%. Total keseluruhan penduduk dunia yang kini menggunakan ponsel untuk mengakses internet adalah 76%. 3. Tingkat pertumbuhan pengguna internet di Indonesia meningkat tajam, pada 2013 sebesar 29% menjadi 56% pada 2017, dengan rata-rata pengguna internet berusia 16 tahun atau lebih. 4. Populasi pengguna internet di Indonesia makin…

  • Tsaqafah

    MISI HIJRAH BELUM SELESAI

    Imam Taqiyyuddin ibn Daqiq al-‘Id dalam kitabnya, Ihkam al-Ahkam Syarh Umdah al-Ahkam, hlm. 56, menyebutkan 5 bentuk hijrah, اسم الهجرة يقع على أمور ؛ الهجرة الأولى : إلى الحبشة ، عندما أذى الكفار الصحابة . الهجرة الثانية : من مكة إلى المدينة . الهجرة الثالثة : هجرة القبائل إلى النبي ﷺ لتعلم الشرائع ، ثم يرجعون إلى المواطن ، ويعلمون قومهم . الهجرة الرابعة : هجرة من أسلم من أهل مكة لياتي إلى النبي ﷺ ، ثم يرجع إلى مكة . الهجرة الخامسة : هجرة ما نهى الله عنه . Hijrah partama adalah ke Habasyah, yakni ketika orang-orang kafir melakukan intimidasi kepada para shahabat. Hijrah kedua adalah adalah dari Makkah…

  • Tsaqafah

    IBADAH HAJI ITU PANGGILAN

    Memaknai Panggilan dalam Ibadah Haji Pada lafazh talbiyah, nampak bahwa kedatangan jamaah haji adalah dalam rangka memenuhi panggilan Allah. Talbiyah adalah bacaan tertentu yang khas dilafalkan oleh jamaah haji di tanah suci sesaat setelah jamaah haji berniat ibadah haji. Lafazh talbiyah dibaca lantang dan terus menerus oleh jamaah haji hingga melontar jumrah aqabah pada 10 Dzulhijjah. Kalimat talbiyah yang masyhur dilafalkan oleh Rasulullah dan para sahabat adalah: لَبَّيْكَ اللَّهُمَّ لَبَّيْكَ، لَبَّيْكَ لَا شَرِيْكَ لَكَ لَبَّيْكَ، إِنَّ الْحَمْدَ وَالنِّعْمَةَ لَكَ وَالْمُلْكَ لاَ شَرِيْكَ لَكَ Artinya, “Aku datang memenuhi panggilan-Mu ya Allah. Aku datang memenuhi panggilan-Mu. Aku datang memenuhi panggilan-Mu. Tiada sekutu bagi-Mu. Aku datang memenuhi panggilan-Mu. Sungguh, segala puji, nikmat, dan…

  • Tsaqafah

    Seputar Pemanfaatan Tanah Wakaf

    Soal: Bolehkah membangun tempat bisnis di atas tanah wakaf? Jawab: Tanah wakaf hanya boleh dipakai sesuai niat dan tujuan muwaqqif mewakafkan tanah tersebut Kalau wakafnya untuk pendidikan sekolah/pesantren, berarti hanya boleh digunakan untuk pendidikan sekolah/pesantren saja. Boleh juga membangun kantin, dapur, kamar mandi, dll karena semua itu sebagai taba’iyyah penyempurna tempat pendidikan sekolah/pesantren, wa laisa maqsudan bidzatihi. Soal: Bagaimana dengan memproduktifkan harta wakaf? Jawab: Pertama, memproduktifkan harta waqaf menurut para ulama adalah boleh. Keuntungan dari waqaf produktif tsb dikembalikan untuk perkara yang menjadi tujuan wakaf (pesantren). Kentungan yang dimaksud adalah semua pemasukan (iuran pendidikan, kegiatan usaha, dll) dikurangi oleh beban-beban (gaji guru, karyawan, sarpras, beban usaha, dll). Kedua, kita boleh…

  • Tsaqafah

    APAKAH KHILAFAH BUKAN SISTEM BAKU?

     Pendahuluan Islam adalah sistem kehidupan yang lengkap. Ajaran Islam itu mencakup semua hal. Hal itu sebagaimana firman Allah dalam al-Quran Surat Al-Nahl Ayat 89. Abdullah Ibn Mas’ud ra menjelaskan, sebagaimana dikutip oleh al-Hafizh Ibn Katsir dalam tafsirnya, “Sungguh Dia (Allah) telah menjelaskan untuk kita semua ilmu dan semua hal”.[1] Ayat ini menegaskan bahwa Allah melalui al-Quran telah menjelaskan semua hal, tentu termasuk hal-hal yang berkaitan dengan kehidupan bernegara dan bermasyarakat. Hanya saja, sebagaimana dikabarkan dalam hadits Nabi, simpul (urwah) penting pemerintahan Islam itu justru yang pertama kali lepas. Inilah sebabnya umat menjadi asing dengan salah satu ajaran Islam ini. Maksud kalimatوَأَوَّلُهُنّ نَقْضًا الْحُكْمُ) ) dalam hadits riwayat Imam Ahmad adalah…

  • Tsaqafah

    IDULFITRI DAN MAKNA KEMENANGAN

    Pendahuluan Sepanjang Ramadhan tahun 1443 H berbagai ketidakadilan yang menimpa umat Islam masih terjadi. Bahkan berbagai kebijakan yang memberatkan rakyat datang silih berganti. Di luar negeri, kaki-kaki kotor tentara Israel menodai kehormatan Masjid Al-Aqsha yang diberkahi. Kita menjalankan ibadah Ramadhan masih dalam suasana sesak karena dihimpit oleh berbagai macam kezhaliman. Lantas bagaimana kita memaknai kemenangan Idulfitri? Sesungguhnya kemenangan Idulfitri adalah saat kita naik derajat menuju tingkatan takwa, baik ketakwaan dalam konteks personal maupun kolektif.   Makna Kemenangan dalam Idulfitri Ibadah puasa di bulan Ramadhan akan segera berakhir. Umat Islam akan merayakan Hari Kemenangan. Kemenangan bukan ditandai dengan perlengkapan hidup yang serba baru, namun takwa yang menjadi baru (meningkat). Oleh karenanya,…

  • Tsaqafah

    Pelajaran Perang Badar Kubra

    Pelajaran Perang Badar Kubra Pada 17 Ramadhan 1443 H, Masjid Al Azhar mengadakan Ihtifal Bighazwah Badr al-Kubra, yaitu satu acara dalam rangka memperingati momen Perang Badar Kubra. Salah satu muhadhir dalam acara tersebut adalah al-‘Allamah al-Muhaddits Prof. Dr. Ahmad Ma’bid Abdul Karim hafizhahullahu. Dalam penjelasannya, beliau menjelaskan bahwa diantara pelajaran penting dari Perang Badar adalah: 1. Pembentukan individu mukmin dengan akidah yang kokoh. Akidah yang hanya menyandarkan semuanya kepada Allah. Allah sebagai satu-satunya tempat bersandar dan memohon pertolongan. Sementara akidahnya orang-orang kafir Quraisy adalah “aqidah al-ghurur”, yaitu akidah kesombongan, kecongkakan dan arogansi. Mereka arogan karena memiliki semuanya (jumlah dan kekuatan), kecuali keyakinan pada Zat Yang Maha Perkasa. 2. Kekuatan doa,…